Selasa, 29 Maret 2016

Emina Beauty Workshop in Medan



HoLLaaaaa~~~~!!


Akhirnya!!! Impiankku untuk ikutan beauty class or sejenisnya akhirnya terwujud juga!!!! I’m so happy!!!!


Jadi ceritanya, seminggu yang lalu tuh aku lagi wara-wiri di salah satu mall di Medan (Plaza Medan Fair). Di lantai satu banyak banget stand make up dari beberapa brand ternama yang ngadain promosi or diskon. Nah, salah  satunya dari brand “Emina”. Waktu aku ke stand-nya Emina jujur aku gak beli apa-apa. Cuma sekedar lihat-lihat aja. Di saat itulah mbak BA nya minta no ponselku untuk data mereka. Awalnya ngerasa aneh sih. Karena biasanya seorang mbak SPG or BA biasanya minta data kita kalau kita beli produk mereka. Nah dari sinilah si mbak memberikan selebaran yang berisi tentang “Emina Beauty Workshop”.





Singkat cerita gitu pulang langsung lah aku hubungi CP-nya dan dua hari kemudian aku bertemu Mbak Ayu (salah satu contact person) untuk bayar registration fee. Padahal saya gak tau persis lokasinya workshop-nya hahahaha~~~ -__-

Saat hari-H, (26 Maret 2016) dengan bantuan Google Map akhirnya aku nyampe ke TKP. Ternyata lokasinya gak nyampe sepuluh menit dari rumahku ._. dan saya datangnya kecepetan sodara-sodara (-_-) suasananya masih sepi. Sempat mikir jangan-jangan salah lokasi dan cek map berkali-kali .

Peserta beauty workshop ini gak banyak. Cuma 5 orang dan aku gak kenal mereka semua. Mungkin karena Emina ini masih baru banget di Medan jadi belum banyak orang yang tau. Mudah-mudahan Emina segera membuka counter tetap mereka untuk kota Medan so, next event pesertanya akan lebih banyak.

Kopi Toast cafe men-desaign “corner” untuk workshop ini sederhana tapi tetap cute. Semuanya serba pink dan beberapa  product  Emina di pamerkan di satu meja. Ada juga dua standee yang di letakkan di setiap sudut ruangan.







Acara dimulai dengan kata sambutan. Mohon maaf banget aku lupa nama kakak pembicaranya. Aku emang susah kalau urusan mengingat nama orang yang baru aku kenal. Maaf ya kakak..... tapi yang jelas beliau adalah bagian dari PT Paragon Technology and Innovation. Kira-kira ada 7-10 orang “kakak pembimbing” yang ada disana. Mereka berbaik hati mengajarkan kami para peserta workshop. Aku juga gak sempat ambil foto mereka. bukan karena dilarang tapi  karena kayanya gak sopan megang handphone saat orang lagi ngomong.

Mereka menjelaskan apa itu Emina. Emina adalah make up brand satu perusahaan dengan Wardah dan MakeOver”. Kalau Wardah ditujukan untuk para wanita dewasa sampai para ibu. MakeOver ditujukan untuk profesional makeup. Nah, Emina ditujukan untuk para remaja yang baru mulai mengenal dan belajar makeup. Target mereka wanita usia 15 sampai 25 tahun. Well kalau diatas usia itu juga boleh kok pake produk ini.


Emina berasal dari bahasa latin yang artinya Beloved dan di Turki, Emina adalah nama untuk perempuan. Itulah kira-kira yang aku tangkap dari penejelasan mereka.

Beauty class pun dimulai dengan cara membersihkan makeup yang benar. Dimulai dari cleanser. Cara memakai cleancer yang benar adalah dengan cara diratakan ke seluruh leher dan wajah. Hindari daerah mata. Mulai gerakan memutar dari bagian leher terus mengarah keatas ke bagian dagu,pipi kanan dan kiri, hidung (untuk bagian hidung harus lebih lama karena banyak bakteri sumber utamanya dari hidung) lanjut ke bagian dahi. Setelah itu bersihkan cleanser dengan menggunakan tissue. Ya, TISSUE. Selama ini pasti kebanyakan dari kita semua bersihin cleanser pakai kapas. Mereka menjelaskan kalau membersihkan cleanser dengan KAPAS serbuk yang ada di kapas akan menempel di wajah kita dan bisa menyumbat pori-pori wajah dan mengakibatkan tumbuhnya jerawat. Langkah selanjutnya adalah memakai toner. Tuangkan toner ke kapas dan tepuk-tepuk ke wajah untuk menutup pori-pori. Jangan diseret karena itu bisa bikin kulit kalian iritasi. Kemudian bersihkan make up mata dan bibir dengan eye&lip makeup remover. Tuangkan ke kapas kemudian letakkan ke mata. Tahan kira-kira beberapa detik kemudian diusap pelan mengarah ke bawah. Sama juga dengan bibir. Lakukan sampai benar-benar bersih.

Nah, setelah wajah benar-benar bersih baru lah makeup dimulai. Dimula dengan menggunakan Beauty Bliss BB Cream (aku akan review lengkap di postingan berikutnya)  kemudian di setting dengan City Chick CC Cake shade “Peach”. CC Cake ini adalah perpaduan bedak, CC cream dan Apricot oil.


Source: eminacosmetics.com



Source: eminacosmetics.com





Setelah itu belajar cara mengaplikasikan eyeshadow tiga warna hijau, peach dan putih gading. Eyeshadow juga aku pakai di bagian waterline

Source: eminacosmetics.com



Kemudian membentuk alis dengan menggunakaan Emina Agent of Brow warna coklat. Warnanya cukup pigmented jadi pakainya tipis aja selanjutnya dirapihkan dengan sikat alis atau maskara. Setelah itu pakai eyeliner Eyedo! pencil  yang warna hitam. Terakhir adalah pakai maskara.

Source: eminacosmetics.com



Source: eminacosmetics.com




Source: eminacosmetics.com




Setelah bagian mata lanjut ke bagian perona pipi. Untuk yang kulit berminyak bisa pakai Cheeklit Pressed Blush. 


Source: eminacosmetics.com




Sedangkan untuk kulit kering bisa pakai Cheeklit Cream Blush. Karena jenis kulit wajahku kering jadi aku pilih pake cream blush warna peach. Pengennya sih pink, tapi yang deket di meja ku warna peach jadi yaudah aku pilih peach. Hasil cream blush ini natural banget mau sebanyak apapun kalian pakai. Tempat yang tepat untuk memakai blush adalah di tulang pipi. 
Source: eminacosmetics.com


Dan terakhir ada perona bibir. Banyak banget pilihan untuk bagian ini. Ada Cream De La Creme, Oh So Kissable, Liquid Lip Shine dan Lip Color Balm. Aku pilih pakai Lip Color Balm yang “Picnic Queen” warnanya Peachy pink gitu. Cantik and natural banget dibibir. Teksturnya creamy/glossy adan juga stain. Setelah di aplikasikan kebibir aku blot dengan tissue supaya hasilnya lebih matte dan natural.


                                           Source: eminacosmetics.com




Lagi dan lagi aku gak sempet foto bare face-ku. Bukan karena gak PeDe yah >.< aku akan kasih lihat bare face-ku untuk postingan skincare routine. Dan inilah hasilnya dari rangkaian makeup tadi ~~~~


Gimana menurut kalian? Bagus gak? Hasilnya tetap natural walaupun aku pakai eyeshadow warna hijau. Warna yang jarang dipake untuk sehari-hari. Ditambah lagi saat itu aku pakai mini loose dress dengan atasan putih dan hijau muda dibagian bawah.


Fotoku yang “before” memang udah full makeup tapi itu makeup yang udah aku pake dari rumah. Untuk foto yang “after” adalah full makeup dari Emina. Perbedaannya cukup kentara dimana wajahku sebelumnya terlihat lebih glowing  and then setelah aku pakai Emina wajahku terlihat lebih Matte. Jelaslah jauh lebih bagus yang Emina. Eye makeup ku jauh lebih rapi terutama bagian alis.

Setelah sesi makeup selanjutnya adalah bagian yang sangat ditunggu-tunggu!!




S U R P R I S E ! ! ! !


Yup!! Siapapun yang menemukan tulisan “surprise!” di bawah cermin akan mendapatkan gift dari Emina. Teman yang duduk di sebelah kiriku yang dapat surprise tersebut. Aku lupa namanya . *Hadeeeeeeeuuhhh* tapi aku juga dapet hadiah dong !! hehehehe~~~!! Aku dapat hadiah untuk “The Best Make Up” !!! HuRRRRRRAAAyyyy!!!! Aku dapat goodies yang isinya Cheeklit Cream Blush shade “Peach” dan “Oh So Kissable” lipstick shade Jelly Blush. Shade terbaru!!!! Sebelumnya aku udah punya cream blush dari Emina juga yang warna pink (dan Lip Balm Color shade Socialite Queen) sekarang cream blush ku lengkap deh warnanya :D
Enggak cuma itu aja. Tiap peserta juga mendapatkan gift dari Emina yaitu Beauty Bliss BB Cream. So hadiahku double . Alhamdulillah J


yang 2 ini adalah punyaku sendiri

Didalam goodie bag juga ada katalog nya yang isinya produk lengkap Emina. Yang buatku terkesan dari katalog ini adalah penjelasan mereka tentang  “Beauty Is Pain?”


Kesimpulannya adalah cantik itu gak selalu tentang fisik. Semua wanita itu cantik dengan sifat dan keunikan yang berbeda so, stop merendahkan diri kalian. Aku juga mau nambahin. Beauty is pain kalau kita menganggap cantik itu sekedar tampilan luar aja. Hidung mancung, mata besar, bibir seksi dan lainnya yang di dapat dari operasi plastik sebenarnya gak perlu dilakukan kalau kalian mensyukuri apa yang udah diciptakan Tuhan secanggih apapun proses surgery zaman sekarang walaupun "less pain" apapun takarannya sakit tetaplah sakit. toh wajah kita akan berubah seiring bertambahnya usia.






Back to topic. Acara selesai sekitar pukul 2 siang. Di akhiri dengan kata penutup dan foto bareng. Tapi foto-fotonya mereka yang ambil L

Kesan ku mengikuti workshop ini adalah aku seneng banget . pengetahuanku tentang kecantikan makin bertambah dan juga tata cara memakai makeup terutama bagian alis. Aku berharap selanjutnya makin banyak beauty event seperti ini di selenggarakan di Medan. Karena emang disini tuh jarang banget yang namanya beauty event. Gak cuma Emina tapi juga dari brand makeup yang. Lain. Dan semoga counter Emina segera di buka di Medan .

Wish U All the Best to Emina !!!

Oh ya, foto-foto make up di atas aku ambil dari web resmi Emina karena aku gak sempat foto sendiri. Gimana caranya foto sambil makeup coba .. -_-


Sekian dulu postingan ku hari ini semoga kalian suka dan bermanfaat. Maaf kalau ada salah pengetikkan ^^~       BYEyeom~~~~~~  (^3^)/


*more selfies~~~ HIHIHIihihihi >.<*





6 komentar:

  1. 65.000 udah dapet bb cream dan ilmu makeup? woww.. congrats ya dapat hadiah banyak..

    BalasHapus
    Balasan
    1. terima kasih >.< sorry for very late reply but thanks for visited my blog

      Hapus
  2. Mau dong bedak emina nya. Bisa beli dmn ya? Atau ga bagi kontak mba yg jual emina nya dong. No ku 085270070020. Thx

    BalasHapus
    Balasan
    1. maaf banget baru di balas skrg. emina sekarang sudah mulai banyak dijual seperti di guardian, carrefour bahkan grosir make up pun ada

      Hapus
  3. Blending brush eyeshadow ada gak

    BalasHapus